Mengenal Yuan – mata uang negara China

Posted on
Mengenal Mata Uang China Yuan

Mata uang China Yuan sering dianggap sebagai mata uang yang unik oleh para pelaku pasar di pasar keuangan.

Hal tersebut dikarenakan mata uang China Yuan diperdagangkan dengan beberapa mata uang utama lainnya seperti Euro (EUR), Dolar AS (USD) dan Jepang Yen (JPY). Dikarenakan China sebagai negara dengan ekonomi terbesar kedua di dunia, China Yuan mempunyai peran penting di perekonomian global, khususnya di sektor perdagangan.

Di pasar keuangan, China Yuan disimbolkan dengan CNY.

Ekspor Produk Dari China

Menurut Badang Perdagangan Dunia (WTO), China mengekspor produk-produk mulai dari elektronik, mesin industri, pakaian, tekstil, besi, baja, serta peralatan medis. WTO juga mencatat bahwa China mengekspor barang dagangan sebesar $1.201,5 juta dibandingkan dengan ekspor dalam bentuk layanan komersial dan jasa yang hanya sebesar $128.6 juta.

Kategori produk ekspor dari negara China antara lain:

Produk Barang

  • Hasil Pertanian : 3,4%
  • Bahan bakar dan Hasil Tambang : 2,9%
  • Barang Produksi Pabrik : 93,6%

Produk Layanan dan Jasa

  • Transportasi: 18,4%
  • Pariwisata: 30,9%
  • Jasa Komersial Lainnya: 50,8%

Negara Tujuan Ekspor

WTO mencatatkan berikut negara-negara sebagai tujuan utama ekspor dari China:

  • Uni Eropa: 19,7%
  • Amerika Serikat: 18,4%
  • Hongkong: 13,8%
  • Jepang: 8,1%
  • Korea: 4,5%

Impor Produk Ke China

China Mengimpor produk elektronik, minyak, bahan baku mineral, bahan kimia organik, bijih besi, dan peralatan medis. Menurut WTO, China mengimpor barang dagangan sebesar $133,8 juta dibandingkan dengan produk dalam bentuk jasa dan layanan komersial yang hanya sebesar $37,8 juta.

Berikut kategori produk impor ke China:

Produk Barang

  • Hasil Pertanian : 7,6%
  • Bahan bakar dan Hasil Tambang : 24,9%
  • Barang Produksi Pabrik : 67,1%

Produk Layanan dan Jasa

  • Transportasi: 29,5%
  • Pariwisata: 27,6%
  • Jasa Komersial Lainnya: 42,9%

Negara Asal Impor

WTO mencatatkan berikut negara-negara sebagai mitra utama produk impor ke China:

  • Jepang: 13,0%
  • Uni Eropa: 12,7%
  • Korea: 10,2%
  • Hongkong: 8,6%
  • Taipei: 8,5%

Government Debt

Saat ini China memiliki peringkat Aa3 menurut rating dari Moody. Peringkat tersebut diraih pada 11 November 2010 yang lalu. Peringkat tersebut meningkat dari rating sebelumnya yang hanya berperingkat Al. Kenaikan rating tersebut juga mencerminkan bahwa pasar obligasi pemerintah di China tumbuh dengan baik.

Pasar Saham China

China juga memiliki perkembangan di pasar modalnya, yang mana menurut CIA.gov, pasar modal China merupakan yang terbesar ke-4 di dunia dengan total perputaran transaksi mencapai $55,008 triliun.

Tugas Bank Sentral China

Tugas utama kebijakan moneter dari People’s Bank of China (PBC) adalah untuk menjaga kestabilan nilai mata uang China Yuan di pasar keuangan sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi China.

Intervensi Pemerintahan di pasar keuangan

Karena Yuan termasuk dalam kelompok mata uang yang sering digunakan sebagai tolak ukur harga di pasar global dan obligasi, pemerintah China seringkali melakukan intervensi di pasar keuangan secara langsung maupun tidak. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga nilai China Yuan supaya stabil.

Laporan Ekonomi yang berpengaruh

Ada beberapa data dan laporan ekonomi China yang penting jika anda memilih pasangan mata uang dengan CNY di pasar forex. Laporan dan data-data ekonomi berikut ini menjadi faktor penentu pergerakan nilai harga China Yuan terhadap nilai mata uang lainnya, antara lain:

  • Tingkat Suku Bunga
  • Pertemuan Bank Sentral
  • Gross domestic product (GDP)
  • Laporan Inflasi
  • Trade Balance

Safe-Haven Currency

China Yuan tidak termasuk golongan sebagai mata uang safe-haven.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *