Menghitung Profit dan Loss

Posted on
Menghitung Profi Loss Forex

Ketika Anda sedang mempelajari tentang apa itu forex, mungkin Anda sudah sering mendengar atau membaca banyak trader berbicara tentang pip dan lot. Tetapi apakah Anda sudah tahu arti dari kedua istilah tersebut? Dan bagaimana cara mengitungnya? Jika Anda belum tahu, mari kita bahas secara singkat.

Untuk berdagang di pasar Forex, hal yang terpenting adalah kita harus sudah tahu tentang istilah-istilah dan skema cara kerjanya. Minimal konsep-konsep secara dasar. Pip dan Lot adalah salah satu istilah yang pertama kali Anda harus tahu.

Kedua istilah tersebut dapat membantu Anda mengetahui dan menghitung keuntungan atau kerugian dengan cara mengatur berapa pips take profit (untung) dan stop lossnya (rugi).

Apa itu PIP?

Apa Itu Pip

Pips adalah sebuah unit terkecil dari variasi nilai tukar sebuah pasangan mata uang (quotes/kutip). Seperti yang sering Anda lihat pada sebuah pasangan mata uang yang dikutip dengan nilai 4 angka desimal. Sebagian broker menggunakan nilai 4 desimal ini, namun ada juga yang 5 desimal.

Nah, pip adalah satuan dari angka terakhir pada bilangan desimal tersebut. Contoh saja, jika pair EUR/USD bergerak naik dari harga 1,4000 ke harga 1,4001 berarti mata uang euro telah naik 1 pip terhadap dolar AS. Atau jika pair GBP/USD bergerak turun dari harga 1,4070 ke harga 1,4020 berarti GBP turun 50 pip terhadap USD.

Contoh GBPUSD Naik

Satu pip sama dengan 0,0001. Namun berbeda dengan cross pair seperti USD/JPY dan lainnya. Cross pair dikutip hanya dengan nilai 2 angka desimal. Jadi pada cross pair 1 pip senilai 0,01. Contoh pair USD/JPY naik dari harga 112,20 ke harga 112,80. Berarti USD/JPY menguat sebesar 60 pip.

Contoh USDJPY Turun

Nah Anda sudah tahu bagaimana cara menghitung pips. Sekarang mari kita lanjutkan di bagian perhitungan untung dan ruginya.

Kembali ke contoh sebelumnya:

Untuk cross pair seperti USD/JPY, unit terkecil atau pip per satuannya dihitung 0,01 karena konotasi dihitung dalam 2 desimal.
kita berasumsi saat ini USD/JPY di harga 109.50 dan akan membeli satu unit pip dengan lot seharga 1000 USD.

Perhitungannya;
Nilai 1 pip (JPY) = 1000 x 0,01 = 10 JPY
dan untuk mengetahui nilai 1 pip dalam satuan USD kita perlu melakukan perhitungan sebagai berikut:
nilai 1 pip (USD) = 10 : 109.50 = 0.09 USD.

USD/JPY

Spread USDJPY

EUR/USD

Spread EURUSD

Dan untuk pair mayor seperti EUR/USD, unit terkecil dihitung 0,0001 karena konotasi dihitung dalam 4 desimal.

Kita berasumsi membeli EUR/USD di harga 1,4000, maka perhitungannya:
nilai 1 pip (USD) = 1000 x 0,0001 = 0,1 USD
dan untuk mengetahui nilai 1 pip dalam satuan EUR kita perlu menghitung seperti berikut :
nilai 1 pip (EUR) = 0,1 : 1,4000 = 0,0071 EUR.

Membingungkan? Tenang, ketika Anda sudah menjadi trader Anda tidak perlu pusing dan memikirkan perhitungan-perhitungan untuk mengukur nilai kerugian dan keuntungan yang nantinya akan Anda dapatkan.

Semua perhitungan tersebut sudah terkalkulasi otomatis dilakukan oleh broker. Perhitungan seperti itu memang tidak terlalu penting untuk dibahas karena sudah secara otomatis akan terkalkulasi oleh platform trading. Namun kami perlu menunjukan kepada Anda bagaimana metode perhitungan broker mengitung nilai per pipnya.

Apa itu Lot ?

Apa Itu Lot

Di trading Forex, hampir semua broker forex menawarkan jumlah minimal dan maksimal lot yang mereka tawarkan kepada para trader. Biasanya, setiap broker menawarkan min dan maks Lot tergantung pada jenis akun yang akan kita buka.

Untuk jenis akun standar, biasanya broker menawarkan min Lot 10 dan maks Lot 100.000. Ada juga dengan minimal Lot 100 sampai maks 100.000. Namun jangan khawatir dulu, banyak broker sekarang sudah memberikan penawaran dengan akun mini, cent, micro dan lainnya.

Kebanyakan broker sekarang menawarkan min Lot 0,001 sampai 0,01. Anda bisa banyangkan tentunya jika membuka lot dengan kontrak nilai 100.000 USD. 1 pip senilai 100.000USD atau setara Rp1 Milyar lebih. Namun untuk retail trader hal tersebut sangat jarang, jadi broker memberikan penawaran minimal 1 pip senilai 0,01USD (atau kurang lebih Rp100,-).

Baik kita berikan contoh secara sederhana. Dengan asumsi kita akan memutuskan membeli EUR/USD diharga 1,4500. Nilai lot yang akan Anda transaksikan sebesar 1 LOT.

Itu berarti 1 pip senilai 1 lot (1USD). Jika harga naik ke harga 1,4550 berarti Anda untung sebanyak 50 pip. Perhitungannya 50 pip x 1 lot = $50. Anda profit $50.

Atau Anda berniat menjual GBP/USD dengan lot 2.5 per pipsnya. Kemudian harga bergerak turun sebesar 30 pip. Berarti keuntungan yang Anda dapat dalam satuan dolar sebesar 30 pip x 2,5 lot = 75 USD.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *