Apa Itu Base Currency?

Posted on

Dalam pengertian umum, hal ini menjelaskan sebuah mata uang yang dimiliki seorang investor forex dalam neracanya. biasanya dalam istilah bahasa Indonesia Base Currency juga disebut sebagai mata uang utama.

Dalam pasar forex, Base Currency adalah mata simbol mata uang pertama yang dikutip dalam pasangan mata uang. dolar AS biasanya disebut sebagai base currency untuk diperdagangkan terhadap berbagai mata uang Negara lainnya. Dihitung setiap satu dolar AS per mata uang Negara lainnya. Pengecualian sistem base-currency ini adalah terhadap Euro, Poundsterling, dolar Australia dan berbagai mata uang yang diletakan di muka dolar AS pada kuotasinya, menandakan mata uang tersebut menjadi direct currency.

Misalnya saja, GBP/USD. dalam pasangan mata uang tersebut, GBP merupakan base currency. begitu juga dengan EUR/USD, maka mata uang EUR menjadi base currency sedangkan USD sebagai quote currency.

 Pair  Base Currency  Quote currency
 EUR/USD  EUR  USD
 GBP/USD  GBP  USD
 AUD/USD  AUD  USD
 NZD/USD  NZD  USD
 USD/CAD  USD  CAD
 USD/CHF  USD  CHF
 EUR/JPY  EUR JPY
 GBP/AUD  GBP  AUD
 NZD/JPY  NZD  JPY

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *