Ekonomi Goldilocks adalah sebuah istilah dan sebutan untuk kondisi ekonomi yang stabil dan seimbang, dimana istilah ini berasal dari Goldilocks yang menyukai makanan yang dihidangkan secara pas dan seimbang, misalkan seperti bubur yang tidak terlalu panas, namun juga tidak terlalu dingin. Permisalan dan istilah ini ditujukan untuk perekonomian ideal yang seharusnya tidak terlalu panas sehingga menyebabkan inflasi. Hal ini juga penting untuk mencegah ekonomi menjadi terlalu terpuruk dan terjerumus pada resesi. Setidaknya, hal ini menggambarkan keadaan ekonomi Amerika Serikat pada tahun 1990an. Secara tidak langsung juga menggambarkan model ekonomi yang dicoba dan dilakukan oleh orang-orang yang bekerja di Federal Reserve. Ekonomi Clinton-Greenspan-Robert Rubin telah dianggap sebagai sebuah ekonomi Goldilocks.
Ekonomi Goldilocks sulit untuk direalisasikan dan dipertahankan. Hal ini mencerminkan seberapa banyak pengaruhnya terhadap Fed. Bahkan hal tersebut bisa membuat dampak besar untuk ekonomi AS. Seperti yang kita ketahui, kini banyak bisnis yang memiliki skala global daripada skala nasional. Namun, sama halnya seperti 3 beruang yang datang untuk mengganggu makanan Goldilocks, pasar beruang dapat muncul kapan saja untuk mengacaukan pesta uang Goldilocks.